• 3 Aktivitas Untuk Melatih Fokus Anak

    fokus-belajar-gettyimages.com

    Di tengah ramai dan bisingnya media sosial, kemampuan “fokus” menjadi barang berharga. Bagaimana tidak, para remaja dan orang dewasa hampir setiap detik mendengar notifikasi dari handphone dan gadget. Bahkan, saat ini anak-anak sudah mengalami hal yang sama. Seringnya muncul notifikasi smartphone memaksa perhatian kita berpindah-pindah. Smartphone memaksa kita untuk klik ini klik itu dan menjebak sel otak kita untuk berpikir melompat-lompat dan dangkal.
    Sebuah riset neurologi membuktikan, kini makin banyak anak-anak muda generasi digital yang sulit membangun konsentrasi panjang (misal membaca buku 50 halaman, atau menekuni sebuah pekerjaan yang menuntut deep thinking). Dengan kondisi demikian, maka tugas seorang guru agar peserta didiknya memiliki kemampuan fokus menjadi sangat penting.
    goleman2 
    Seorang psikolog ternama, Daniel Goleman, dua dekade yang lalu memberikan kejutan dengan emotional intelligence-nya. Kini, buku terbarunya yang berjudul Focus menjadi sangat penting bagi kebutuhan perkembangan dunia saat ini. Menurutnya, di era yang penuh gangguan ini kebutuhan untuk meningkatkan kemampuan “fokus” menjadi lebih besar dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.
    Para orangtua dan guru sering mengeluhkan bahwa anaknya susah berkonsentrasi dan tidak bisa fokus. Sayangnya, kondisi ini sering mengarahkan orang dewasa untuk memberikan label “susah fokus” kepada anaknya. Lebih sayang lagi, jika kita memberikan label tersebut berdasarkan penilaian dan ukuran fokus orang dewasa. Secara psikologis, durasi kemampuan fokus seseorang tidak jauh dari usianya. Anak yang berusia 10 tahun, maka rata-rata ketahanan fokusnya sekitar 10 menit. Jika durasi belajar anak adalah 70 menit, maka seorang guru sepantasnya memberikan jeda setiap 10 menit. Di kelas, kita bisa melakukannya dengan sangat beragam. Bisa sekadar main tepuk tangan, bernyanyi, atau tebak-tebakan. Berilah jeda, dan lihat perbedaan yang terjadi.
    Manfaatnya:
    Anak-anak yang terlatih fokus akan lebih menikmati “pengalaman” mencapai sesuatu (proses), ketimbang sesuatu itu sendiri. Anak-anak yang terlatih fokus akan mampu membedakan antara capek fisik (berhenti sesaat dan kemudian melanjutkan lagi) dengan menyerah. Sehingga, mereka tidak berhenti sekolah sebelum selesai, dan dalam kata-kata Prof. Rhenald Kasali, tidak berhenti mendaki sebelum mencapai puncak gunung yang indah. Melatih anak-anak fokus adalah melatih diri agar terbiasa hidup dalam aturan yang disepakati, fokus pada kesepakatan, mengabaikan hal-hal yang tidak penting, dan tak pulang sebelum selesai. Dan, setidaknya, saat mereka dewasa, ketika menyetir mobil, mereka bisa fokus ke jalan dan bukannya ke layar televisi, SMS, sosial media, atau menjawab telepon.
    Latihan fokus bisa dengan hal-hal sederhana. Berikut ini adalah 3 kegiatan sederhana yang bisa melatih kemampuan fokus pada anak.
    1. Instruksi
    Salah satu yang dibutuhkan untuk bisa fokus adalah kemampuan mendengar. Maka, latihlah anak-anak permainan sederhana ini. Kegiatan ini bisa dilakukan di awal pembelajaran atau di sela-sela kegiatan belajar.
    Instruksikan kepada peserta didik, jika kalian mendengar kata “kuda” maka kalian harus duduk dan kalian hanya duduk jika mendengar kata “kuda”.
    Atau
    Jika kalian mendengarkan kata “banggakan”, maka kalian harus menjawab dengan kata “Yes I’am”.
    Berceritalah, kemudian munculkan kata yang mirip sebagai pancingan sebelum kata “kuda” muncul.
    Lakukan beberapa kali dan kemudian amatilah siswa. Maka, akan kita temukan berbagai kemampuan fokus anak.
    Bagian penting dari kegiatan ini adalah melakukan Tanya jawab singkat terhadap kegiatan ini. Hal ini sangat penting agar apa yang mereka lakukan benar-benar berguna.
    Kata apa yang mengecoh kalian? Apa yang bisa membantu kita untuk duduk pada saat yang tepat? Bagaimana cara agar kita berhasil melakukannya sesuai instruksi? Dst.
    1. Permainan deadline
    Kegiatan ini sangat sederhana. Aktivitas yang dilakukan juga bisa sangat bermacam-macam. Pada intinya, melakukan sesuatu dengan batasan waktu tertentu.
    Misalnya, carilah sebanyak-banyaknya dalam waktu satu menit, kata yang huruf terakhirnya adalah huruf “A”.
    Carilah sebanyak-banyaknya nama negara yang mengandung huruf “L” dalam waktu dua menit.
    Kerjakan lima soal ini dalam waktu lima menit.
    Kegiatan ini, bagi anak, sangat menyenangkan. Dari kegiatan ini, kita bisa memantau kondisi fokus anak, kemauan, rasa ingin tahu, dan dalam proses pembelajaran, anak akan menjadi lebih disiplin, lebih fokus tanpa menunda-nunda.
    1. Mencari kata atau huruf dalam bacaan
    Caranya: Sediakan dua sampai lima paragraf, kemudian mintalah anak untuk menemukan kata yang diawali dengan huruf “S”.
    Sediakan bacaan panjang, kemudian mintalah anak untuk menemukan nama-nama hewan dan memberinya garis bawah.
    Sediakan satu paragraf, kemudian mintalah anak untuk menghitung berapa jumlah huruf “H” dalam paragraf tersebut.
    Dan lain-lain.
    Kegiatan ini juga sangat baik jika dikombinasikan dengan permainan deadline. Yaitu, menemukan kata atau huruf dengan batasan waktu tertentu.
    Selamat mencoba!

    Leave a Reply

    Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

  • - Copyright © Desain Interior - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -